Warga kp. Kaya Sukajadi Merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW
MEDIAKPK.CO.ID, Baturaja |
Maulid Nabi Muhammad SAW adalah peringatan yang dirayakan umat Islam setiap 12 Rabiul Awal bulan ketiga dalam kalender Hijrah. Peringatan Maulid Nabi pertama kali diadakan oleh Dinasti Fatimiyah di Mesir pada abad ke-10 Tujuan awalnya adalah sebagai ungkapan rasa syukur dan penghormatan terhadap kelahiran Nabi.
Secara substansial perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah sebagai bentuk upaya untuk mengenal akan keteladanan Nabi Muhammad SAW sebagai pembawa ajaran agama Islam. Hal ini lah yang menjadi dasar Pengurus Masjid Al-Falah Kp. Jaya kelurahan sukajadi kecamatan baturaja timur kab. Oku prov. Sumatra Selatan, melalui panitia Hari Besar Islam ( PHBI) mengadakan acara Maulid Nabi Muhammad SAW di masjid Al*Falah pada hari senen malam selasa ( 16-09-2024 .
Acara yang dihadiri ratusan masyarakat Kp. Jaya sukajadi dan sekitarnya dan jamaah masjid Al-Falah yg berbondong-bondong mendatangi masjid Al-Falah untuk hadir dan memeriahkan acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan di depan teras masjid Al-Falah.
Hadir di acara tersebut Lurah Kelurahan sukajadi yang di wakili oleh Kasie Kesos kelurahan sukajadi Endang Maulana, SE, Ketua RW 06 dan Ketua RW 07, Ketua RT 14, Ketua RT 16, Ketua RT 17 dan Ketua RT 15 selalu yang mempunyai wilayah, hadir juga di acara tersebut Ketua masjid Al-Falah Ahmad Fauzi, SP, Ketua PHBI masjid Al-Falah A. Aziz Dayan dan Ketua Peribadatan masjid Al-Falah Ust. AM. Supangat. KM, H. Abu Bakar Ibrahim salah satu tokoh masyarakat Kp Jaya dan Ansyori askina yang sebagai pembawa acara dan Ketua Majelis Taklim masjid Al-Falah Ibu. Hj. Nazmawat, Spd bersama anggotanya hadir juga Ketua Masjid Nur Huda berserta seluruh jamaah masjid Nur Huda, Ketua Mushola Al-Iklas Lubuk rambai Ust. Suhardi bersama dengan jamaah Mushola Al-Iklas, tokoh masyarakat, tokoh agama dan seluruh pengurus masjid Al-Falah dan acara tersebut juga dihadir oleh kanit Intel polsek baturaja timur, selain itu hadir juga Pengacara Rahmad Hidayat, SH yang hadir bersama- sama dengan masyarakat dan jamaah masjid Al-Falah dan Irma Masjid Al-Falah.
Acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan dihalaman teras Masjid Al-Falah di mulai setelah sholat Isa, sebelum acara di mulai acara Maulid Nabi Muhammad SAW di isi acara Burda Ibu-Ibu majelis taklim Masjid Al-Falah yang diketuai oleh Ibu. Hj. Nazmawat, Spd yang disambut dengan meriah oleh tamu dan jamaah, salah satu yang menarik dari penampilan ibu-ibu Burda majelis taklim Al-falah adalah Vokalis nya yang sudah lansia tapi tetap bersemangat dan mempunyai suara yang merdu.
Setelah penampilan Burda dari ibu-ibu majelis taklim al-falah yang mengisi sebelum acara di mulai dan setelah itu acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran yang dibacakan oleh Ust. Bukhari dan dilanjutkan dengan kata sambutan ketua PHBI Masjid Al-Falah Bpk. A. Aziz Dayan, didalam sambutannya beliau mengucapkan ribuan Terima kasih kepada Ketua dan pengurus masjid Al-Falah dan seluruh masyarakat Kp. Jaya lebih khusus jamaah masjid Al-Falah yang sudah mendukung dan membantu acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang berjalan dengan meriah dan penuh dengan khidmat dan saya sangat terharu karna acara ini terlaksana berkat dukungan dan bantuan dari masyarakat Kp Jaya khusus nya jamaah masjid Al-Falah dan lebih khusus para donatur acara ini karna berdasarkan laporan dari bendahara masjid Al-Falah bahwa acara ini tidak sama sekali mengunakan kas masjid Al-Falah murni bantuan dari para donatur Masjid Al-Falah.. Ucapnya.
Selain itu beliau juga mengucapkan kepada pengurus majelis taklim masjid Al-Falah yang sudah tampil pada acara malam hari ini yang tampil penuh dengan semangat.. Ujarnya. Menurut Ketua PHBI dalam sambutannya kepada tamu undangan yang hadir bahwa sa’at ini pengurus masjid Al-Falah sedang melakukan Renovasi untuk memperindah masjid Al-Falah supaya jamaah yang melakukan sholat di masjid Al-Falah akan merasa nyaman dan khusuh untuk itu lah atas nama Ketua masjid Al-Falah dengan ini sangat mengharapkan bantuan dan dukungan dari kita semua khusus nya para donatur Masjid Al-Falah utk membantu dana dalam renovasi masjid Al-Falah agar renovasi masjid Al-Falah selesai dengan tepat waktu.. Ucapnya.
Selanjutnya kata sambutan yang mewakili dari pemerintahan yang di wakili oleh kasie kesos kelurahan sukajadi kecamatan baturaja timur Bpk. Endang Maulana, SE yang dalam sambutannya beliau menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada pengurus masjid Al-Falah karna seyogyanya Ibu lurah yang hadir dalam acara ini tapi beliau ada urusan yang tidak bisa beliau tinggalkan.
Masih menurut Endang Maulana Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momen penting untuk diperingati oleh seluruh umat Islam sebagai wujud cinta kepada Rasul dan rasa Syukur kepada Allah, perayaan ini dilakukan dengan penuh dengan gembira dan sukacita, merayakan kelahiran seorang pemimpin yang rahmatan lil alamiin, utk itu lah dengan momen acara ini kita semakin mempererat persatuan dan kesatuan antar wsrga, karna saat ini kita sudah memasuki tahun politik utk itulah mari kita sama-sama menjaga kerukunan antar warga walau kita bedah pilihan tapi kita tetap satu.. Ucapnya.
Setelah kata sambutan dari pihak kelurahan sukajadi dilanjutkan dengan Ceramah Agama yang disampaikan oleh Ust. Riyan Adinata, BSc Honsh yang mengambil Tema waktu untuk berbagi kebaikan. Ketua masjid Al-Falah Ahmad Fauzi, SP mengatakan kepada media ini bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah ungkapan kegembiraan dan kesenangan atas hadirnya Rosulullah SAW, ujarnya
Masih menurut Fauzi bahwa acara ini terselengara berkat bantuan dari masyarakat Kp Jaya dan jamaah masjid Al-Falah khusus nya para Donatur Masjid Al-Falah salah satunya Bpk. H. Abu Bakar Ibrahim dan Donatur lainnya yang sama sekali tidak mengunakan Kas masjid Al-Falah.. Ucapnya
Liputan : JW